Semua orang pasti ingin memiliki
rambut yang indah. Untuk mendapatkan rambut yang indah tersebut, berbagai cara
bisa dilakukan. Mulai dari melakukan perawatan ke salon, menggunakan bahan
alami untuk merawat rambut, atau bahkan mengubah warna rambut untuk mendapatkan
penampilan yang berbeda.
Jika ingin mengubah penampilan
dengan mengganti warna rambut, pilih warna cat rambut
dengan tepat. Warna cat rambut yang dipilih akan berpengaruh terhadap
penampilan, maka dari itu, jangan sampai salah dalam memilih warna cat rambut
ini. Agar tidak salah pilih, cari terlebih dulu informasi tentang kecocokan
warna rambut yang akan dipilih dengan warna kulit yang dimiliki. Jika belum
merasa puas atau yakin dengan melihat informasi tentang kecocokan warna rambut
dengan warna kulit, tanyakan kepada orang-orang terdekat.
Namun ada cara lain untuk memilih
warna cat rambut yang tepat adalah dengan memilih warna cat rambut yang dua
tingkat lebih gelap atau lebih terang dari warna kulit. Untuk cara ini,
seseorang yang berkulit sawo matang atau gelap bisa menggunakan warna cat
rambut hitam pekat.
Warna Cat Rambut yang Mencerahkan Wajah
Untuk yang ingin memiliki wajah lebih cerah, warna cat rambut hitam
pekat menjadi yang paling direkomendasikan. Namun jika Anda sudah memiliki
warna rambut yang gelap, maka gunakan saja shampo khusus black hair atau shampo
penghitam rambut agar warna rambut bisa terlihat lebih pekat. Selain
menggunakan shampo, menghitamkan rambut juga dapat menggunakan lidah buaya.
Caranya adalah dengan mengupas lidah buaya setipis mungkin lalu ambil daging
dan peras lendir daging lidah buaya tersebut hingga tersisa gel. Oleskan secara
merata gel lidah buaya pada rambut dan jika sudah selesai bungkus rambut dengan
shower cap selama kurang lebih 1 jam. Selanjutnya bersihkan rambut dengan air
hangat dan biarkan mengering.
Selain warna hitam pekat, warna cat
rambut yang mencerahkan wajah adalah warna Mahogany. Warna rambut Mahogany
merupakan warna merah yang cenderung lebih gelap. Menggunakan warna rambut
Mahogany dapat menunjang penampilan menjadi lebih percaya diri.
Keunggulan dari memilih warna rambut hitam pekat dan
Mahogany akan membuat penampilan lebih natural dan tidak berlebihan, terlebih
jika berada di dalam ruangan. Selain itu, warna rambut Mahogany memiliki
kelebihan yang lain yaitu akan membuat pemilik rambut tampak lebih elegan saat
berjalan di luar ruangan.
Jika ingin memiliki rambut yang lebih indah, tambahkan
volume rambut dengan cara memakai beberapa perawatan rambut yang dapat menambah
volumenya. Salah satu perawatan rambut yang dapat menambah volume rambut adalah
conditioner. Gunakan conditioner secara rutin setelah melakukan keramas.
Setelah melakukan pewarnaan pada
rambut sebaiknya kesehatan rambut tetap dijaga dengan cara tetap rutin
melakukan perawatan rambut. Melakukan perawatan rambut bisa menggunakan bahan
alami yang bisa didapatkan dimana saja dan dengan biaya yang tidak terlalu
banyak, misalnya menggunakan lidah buaya yang bisa dicampur dengan bahan alami
yang lain.
Melakukan perawatan rambut menggunakan lidah buaya terbukti
dapat menjaga rambut tetap sehat dan kuat. Selain itu, rambut akan terhindar
dari rontok, rambut berminyak, rambut kering, rambut berketombe, sebborhea yang
disebabkan oleh penumpukan sebum yang bercampur dengan kotoran, serta merawat
kulit kepala dari jerawat yang dapat membuat kepala menjadi sakit dan pusing.
Itulah sedikit ulasan tentang warna cat rambut yang mencerahkan wajah. Semoga
bermanfaat dan selamat mencoba.